Laman

  • Beranda
  • Tentang Kami

Wednesday, 28 December 2016

Cara Menghilangkan Bau Prengus pada Daging Kambing


Cara Menghilangkan Bau Prengus pada Daging Kambing. Sering mengalami kegagalan dalam mengolah daging kambing? Dulu saya juga sering mengalaminya. Kegagalan ini menurut saya ada dua jenis, yaitu dagingnya berbau prengus (bau kambing yg kurang sedap) atau daging kambing menjadi alot.



Duh, bayangin aja deh udah masak capek-capek, bayangannya itu masakan enak bisa dinikmati bersama keluarga eh malah gatot alias gagal total. Baik masih berbau prengus atau alot, gak ada yang lebih baik ya, jadi gak usah dipilih lebih baik mending yang mana. 

Kali ini saya mau ngomongin bau prengus si kambing, daging kambing memang punya cita rasa yang berbeda, saya dan suami juga suka nih makan olahan daging kambing. Tapi kalau masakan dagingnya masih bau prengus ya mana tahan, kan? Nah.... ternyata ada beberapa cara perlakuan khusus untuk daging kambing.

Tips ini biasanya saya lakukan bila ingin membuat sate kambing. Tapi, untuk olahan daging yang lain juga bisa lho.

1. Jangan cuci daging kambing. langsung saja letakkan di dalam freezer. Setelah lemak mengeras, sebisa mungkin buang lemak tersebut dan sisakan sedikit untuk penyedap sate. (dalam satu tusuk usahakan ada sedikit saja lemaknya agar sedap. :D ) Cara ini dilakukan agar bau prengus hilang.

2. Saat akan diolah, biarkan daging kambing memasuki suhu ruang. dan campur daging kambing yang sudah dipotong-potong dengan 1 sdm air perasan nanas (untuk 500 gram daging, cukup dicampur dengan 1 sdm air perasaan nanas). Jangan terlalu banyak menggunakan air nanas karena akan membuat daging menjadi hancur saking empuknya. Note: untuk membuat air perasaan nanas, cukup parut sepotong nanas dan peras sarinya.

Dengan hanya melakukan dua cara tersebut di atas, dijamin sate kambing dan olahan daging kambing lain bisa sedap dan empuk. Bye bye deh bau prengus dan daging alot hehe.

Mungkin ada tips tambahan dari teman-teman, sharing dong ^_*

6 comments:

  1. Untuk melunakkan daging kambing bisa juga pakai dibuntel dengan daun pepaya. Sedangkan untuk menghilangkan bau kambing saat memasak gule, saat menumis bumbu bisa ditambahkan daun 'koro belek'. Saat matang, masakan tidak akan beraroma kambing, dan menarik untuk dilahap siapa saja yang sebelumnya enggan untuk makan gule kambing :)

    ReplyDelete
  2. Bermanfaat bangeet ulasannyaa mbak estii. . Thank you for sharing 😊

    ReplyDelete
  3. Ya ampun ini menarik banget karena nanti malam rencana keluarga mau ada acara kecil bakar sate daging kambing sambil nunggu pergantian tahun.. Makasih, kak esti. :)

    ReplyDelete
  4. Ilmu ini sangat bermanfaat buat dirumah.
    kalau masak daging kambing selalu prenguss

    ReplyDelete
  5. iya klo mau bikin sate, saya juga gak dicuci daging kambingnya

    ReplyDelete
  6. Sama mba, kalau saya bikin sate pasti ga dicuci, potong lalu kasih bumbu dan tutup pae daun. Cuman aku lupa nama bumbunya.

    ReplyDelete

Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya ^_^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...