Laman

  • Beranda
  • Tentang Kami

Monday, 1 February 2016

Resep Perkedel Kentang Yang Enak Dan Gurih

Perkedel merupakan salah satu lauk yang berasal dari olahan kentang yang diberi bumbu sehingga mempunyai citarasa yang begitu lezat. Jika anda seorang ibu rumah tangga, tentu tidak merasa asing dengan resep perkedel kentang dengan segala macam bentuk dan rasa. Perkedel sangat digemari oleh setiap orang dan cara untuk membuatnya pun sebenarnya sangat mudah.

Cara membuat perkedel dapat menggunakan berbagai bahan, namun utamanya dari kentang dan jagung. Ada juga perkedel yang sepenuhnya terdiri dari daging giling yang diberi bumbu rempah, namun pada artikel ini akan menjelaskan mengenai resep perkedel berbahan dasar kentang. Berikut dibawah ini tahapan membuat perkedel yang mungkin saja belum anda ketahui.



Cara Membuat Perkedel Kentang Secara Praktis

Sebelum memulai membuat perkedel kentang, anda harus menyiapkan terlebih dulu semua bahan seperti 500 gram kentang berukuran sedang, ¼ sdt merica bubuk, 2 siung bawang merah, 1 butir telur yang sudah dipisahkan antara kuning dan putihnya, ¼ sdt pala bubuk, irisan halus batang seledri, 1 sdm minyak goreng, 1 bungkus Royco dan garam halus secukupnya.

Langkah pertama kupas kentang, potong dengan ukuran sedang dan setelah itu goreng hingga berwarna kuning kemudian angkat tiriskan. Selanjutnya haluskan kentang tersebut, tambahkan merica dan pala bubuk, kuning telur, bawang merah yang sudah dihaluskan, daun seledri, royco dan garam halus hingga semua adonan merata . Adonan tersebut dapat anda cicipi untuk mengetest apakah semua bumbu sudah tercampur dengan sempurna.

Selanjutnya buat adonan tadi menjadi bulatan pipih, kemudian kocok putih telur serambi anda memanaskan minyak goreng di wajan. Sebelum digoreng celupkan adonan perkedel kedalam putih telur. Proses mengoreng dengan api sedang hingga warna perkedel menjadi coklat keemasan dan sudah beraroma khas perkedel.

Kini perkedel lezat dan gurih siap untuk disajikan dan dinikmati bersama anggota keluarga. Porsi resep perkedel kentang yang telah dijelaskan tersebut untuk porsi 5 orang. Demikianlah informasi mengenai resep perkedel kentang yang tentunya akan bermanfaat dan menambah wawasan  anda terhadap kekayaan kuliner khas nusantara.

2 comments:

Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya ^_^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...